Ads

Selasa, 31 Januari 2012

Gajah Butuh Waktu 10 Juta Generasi untuk Membesar

Posted By: Unknown - 17.29
Sobat blogger pasti tahu yang namanya gajah kan?? atau mungkin sudah ada yang pernah menaikinya, 
kalau sudah ya bersyukur saja ya,, soalnya saya belum pernah,, tahu ndak sobat, gajah itu untuk membesarkan tubuhnya butuh waktu yang sangat lama sekali,, nah untuk lebih jelasnya sobat bisa baca artikel dibawah ini, chekedoot,,
Seberapa besarkah ukuran yang dapat dicapai mamalia? Pertanyaan tersebut coba dijawab oleh sekelompok peneliti internasional dengan mengeksplorasi pembesaran ukuran mamalia setelah masa kepunahan dinosaurus.

Riset yang dipublikasikan di jurnal Proceedings of the National Academy of Sciences menunjukkan, butuh waktu sekira 10 juta generasi agar mamalia darat bisa mencapai ukuran maksimumnya. Kira-kira, seperti ukuran tubuh seekor kucing berevolusi sampai seukuran gajah. Mamalia laut seperti paus membutuhkan waktu sekira setengah dari jumlah tersebut di atas, untuk mencapai ukuran maksimumnya.

"Penelitian kami, untuk pertama kalinya mendemonstrasikan sejarah hidup mamalia berskala besar dalam kategori kecepatan tumbuhnya. Ini merupakan hal yang signifikan karena kebanyakan riset berfokus pada evolusi mikro, yang perubahannya hanya terjadi pada spesies tertentu saja," kata Jessica Theodor profesor biologi dari University of Calgary.

Diwartakan Machines Like Us, Selasa  (31/1/2012), mereka mengamati 28 tipe mamlia dari empat benua terbesar (Afrika, Eurasia, serta Amerika Utara dan Selatan), juga seluruh cekungan laut selama 70 juta tahun terakhir. Misalnya, satu kelompok berisi mamalia yang berhubungan dengan gajah, sementara kelompok lainnya berisi mamalia karnivora.

Selain pembesaran tubuh, hal yang mengejutkan para peneliti itu adalah bahwa ukuran tubuh mamalia lebih cepat mengecil. Kecepatan mengecilnya sekira 10 kali lipat lebih cepat dari pembesaran, pada kisaran ratusan ribu generasi.

"Hewan-hewan yang menyusut ini menjadi punah. Seperti mammoth mini, kuda nil mini, dan simpanse mini (dwarf hominid), yang ditemukan di Pulau Flores, Indonesia," terang Theodore.

"Apa yang menyebabkan kekerdilan itu? Mereka mungkin saja perlu mengecilkan ukuran agar dapat bertahan hidup di lingkungannya, atau bisa saja karena kelangkaan pakan, ukuran tubuh yang lebih kecil membuat kebutuhan nutrisinya berkurang," tandasnya.

Penelitian ini akan membantu ilmuwan untuk lebih memahami evolusi mamalia, yaitu kondisi seperti apa yang memungkinkan mamalia tertentu untuk berkembang dan tumbuh lebih besar, serta kondisi apa yang memperlambat laju pertumbuhan dan punya potensi untuk terlibat pada kepunahan.

Peneliti menggunakan generasi dalam studi mereka karena spesies memiliki rentang hidup yang berbeda. Seekor tikus hanya hidup selama sekira dua tahun sedangkan gajah hidup selama 80 tahun. Mereka menciptakan ukuran melalui hubungan antara ukuran tubuh dan generasi pada mamalia hidup, lalu menggunakannya untuk merekonstruksi sejarah kehidupan dari hewan yang telah punah.


sumber

About Unknown

Hi, I am Hafeez Ullah Khan. A webdesigner, blogspot developer and UI designer. I am a certified Themeforest top contributor and popular at JavaScript engineers. We have a team of geeks and professinal programmers, developers work together and make unique blogger templates.

0 comments:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar untuk membangun blog kecil ini. terimakasih

© 2015 - Designed by: Templatezy & Copy Blogger Themes